Halo smart parents,Setuju kan pentingnya mengajarkan anak tentang mengelola keuangan dengan baik merupakan hal yang perlu kita ajarkan sejak dini, karena kita tidak hanya mengajarkan kepada mereka tentang pengenalan keuangan juga mengajarkan tentang bagaimana mengatur uang dengan baik, dari mana uang berasal dan untuk menghemat uang tersebut.
Memang terlihat susah-susah gampang ya mom tapi sebenarnya bisa jadi pembelajaran yang mudah dan fun loh jika dilakukan dengan metode yang tepat, apalagi jika mendampingi anak yang yang termasuk Generasi Z dan Alpha seperti anak saya sangat mudah baginya untuk menyerap berbagai informasi yang diterima. Apalagi mereka juga cenderung lebih kritis dalam berpikir saat ini dibandingkan kita orang tuanya saat seusia mereka dulu.
Nah kemarin River happy banget belajar tentang cara mengelola uang bersama Cha-Ching Kids at Home karena sebelumnya si kakak hanya melihat videonya yang ditayangkan di Tv kabel tapi sekarang happy banget bisa belajar secara langsung via online mengelola keuangan bersama Cha-Ching.
Apa sih Cha-ching itu ?? Cha-ching adalah program yang mengenalkan dan mengajarkan pengelolaan keuangan bagi anak-anak berumur 7 - 12 tahun untuk dapat paham literasi keuangan dikemas dengan video musik yang sangat fun dan menarik.
Cha-Ching sendiri dikembangkan oleh Prudence Foundation bersama Cartoon Network Asia dan pakar pendidikan anak-anak, Dr. Alice Wilfer, dimana ceritanya berfokus pada empat konsep utama uang:
- Earn (hasilkan atau peroleh)
- Save (menyimpan)
- Spend (membelanjakan)
- Donate (menyumbangkan)
Secara tidak langsung dalam kehidupan sehari-hari , Cha-Ching mengajari anak-anak tentang adanya siklus uang dan pilihan yang harus mereka buat buat setiap hari sehingga dapat lebih bijak lagi dalam penggunaan uang.
Kampanye Global Money Week Mengajak Anak-Anak untuk lebih dalam mengenal Konsep Kelola Uang Bersama Cha-Ching at Home
Jadi Cha-Ching
Kid$ at Home merupakan perluasan program Cha-Ching yang telah berjalan
sejak 2012 yang sejalan dengan dukungan perusahaan Prudential terhadap Global Money
Week (GMW), yaitu kampanye tahunan global yang bertujuan untuk meningkatkan
kesadaran kepada anak-anak sejak usia dini tentang pemahaman mengenai literasi keuangan. Lebih dari itu, anak-anak juga mendapatkan
pengetahuan, keterampilan, sikap, serta perilaku yang diperlukan untuk
mendapat keputusan finansial secara bertahap untuk mencapai
kesejahteraan serta ketahanan finansial di masa depan.
Dan semenjak Pandemi tahun lalu, PT.
Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) terdorong untuk
meluncurkan Cha-Ching Kid$ at Home yang memungkinkan Orangtua dapat
mengajarkan dasar-dasar pengelolaan uang kepada Anak di Rumah. Seperti
yang diadakan khusus untuk teman-teman Media dan Blogger hari Sabtu, 27
Maret 2021 kemarin.
PEMBUKAAN
Jens Reisch selaku President Director Prudential Indonesia, mengatakan "Kami memahami bahwa Anak-anak mulai membentuk kebiasaan finansial sejak usia 7 tahun. Olekarena itu sangat penting untuk memberikan pemahaman dasar mengenai keuangan sejak usia tersebut demi mengajarkan Anak agar lebih bijak dalam mengambil keputusan keuangan di masa depan. Dengan sistem pembelajaran daring yang disesuaikan dengan kondisi saat ini, serta modul pembelajaran yang menarik dan interaktif, kami berharap program Cha-Ching Kid$ at Home dapat mengajarkan literasi Keuangan ke lebih banyak Anak di Indonesia sehingga tercipta Komunitas yang tangguh secara finansial dan sejahtera di masa depan".
Sementara itu menurut bapak Alan J. Tangkas Darmawan, selaku CEO Eastspring Indonesia menyampaikan, "Kami senang dapat menjadi bagian dari program Cha-Ching Kid$ at Home karena program ini sejalan dengan inisiatif #MoneyParenting kami yang bertujuan memberdayakan Orangtua dengan kepercayaan diri dan tahu bagaimana melatih Anak dan mengelola keuangan yang sukses".
Break Room - Cha-Ching Kid$ at Home
Setelah sesi pembukaan para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok agar anak lebih fokus dan memahami lagi konsep kelola uang dengan baik. Dalam kelas Break Room ini, anak-anak didampingi oleh volunteer untuk pembelajaran interaktif tentang dimana uang dicetak, bagaimana cara memperolehnya, bagaimana membelanjakannya dengan bijak sesuai kebutuhan bukan keinginan, lalu menyimpan uang untuk berjaga-jaga di masa depan, serta berbagi dengan cara berdonasi.
Ada beberapa tantangan yang diberikan dalam pembelajaran interaktif ini, pertama-tama anak-anak diinformasikan bagaimana cara mendapatkan uang dengan memberikan video dari Cha-Ching yang sangat menarik tentunya.
Lalu, dilanjutkan dengan tantangan menabung, mengurangi belanja keluarga, dan berdonasi pada yang membutuhkan. Nah disini kakak river jadi mengerti bahwa barang-barang yang ada di rumah itu ada harganya dan harus bekerja untuk memperoleh penghasilan agar bisa membeli dan membayar segala kebutuhan di rumah setiap bulannya.
Lalu setelah memperoleh uang, maka anak-anak diajarkan untuk menyimpan uang atau menabung karena menabung bukan hanya untuk membeli barang yang diinginkan, tetapi juga untuk kebutuhan darurat.
Dalam hal membelanjakan uang pun perlu dilakukan dengan bijak agar tidak membeli barang yang hanya diinginkan saja tapi tidak dibutuhkan. Contohnya video Bobby dan Pepper dari Cha-Ching Kid$ at Home mengajarkan anak-anak untuk selalu membuat daftar belanja yang mau dibeli. Supaya anak-anak bisa membatasi apa saja yang sangat diperlukan dan tidak perlu diambil. Dan ang terakhir yaitu, berdonasi seperti yang sering dilakukan oleh Charity, bisa berupa uang,tenaga atapun waktu.
Baru beberapa menit belajar aja kakak river sudah sangat tertarik dan memahami bagaimana konsep kelola uang yang diajarkan, bagaimana ia mendapatkan uang cara menyimpannya serta membelanjakan sesuai kebutuhannya bukan keinginan dan tidak lupa berdonasi dengan menyisihkan uang yang dimiliki nyaa.
Serunya belajar keuangan bareng anak. Moga makin cerdas mengelola keuangan sekeluarga, ya
BalasHapuspembelajaran literasi keuangan yang seru dan menyenangkan buat anak-anak jadi mudah di mengerti dan membuat mereka termotivasi untuk lebih menghargai fungsi uang, jadi ingin coba juga nih mba mengenalkan chaching kids at home untuk anakku tahun depan di usia 7 tahun
BalasHapusOOh cha-ching ini dari prudential baru tau. Dan bisa online ya? terbuka untuk umum programnya atau harus jadi nasabah dulu mba?
BalasHapusSeruuuu banget nih! Penting banget emang buat anak-anak belajar mengelola keuangan sejak dini jadi mereka engga easy spend.
BalasHapusEvent jaman sekarang keren sekalii, anak diajarkan untuk mengelola uang sejak dini. Jamanku dlu paling yang ajarin mama
BalasHapussejak ikutan acara Cha-Ching ini, Darell jadi semangat buat mempraktikkan tentang earn, save, spend dan donate
BalasHapusCara belajar keuangan yang seru. Anak-anak jadinya asyik ikutnya. Norton video. Anakku nih jadi nyuruh2 aku nabung terus gara2 ikut acara ini 😅
BalasHapusMenarik sekali ini kak, jadi pengen ikutan juga deh untuk anakku
BalasHapus